MASALAH SOSIAL
Hai sebelumnya saya mau memperkenalkan diri dulu nih, nama saya Reza Aria Wiranegara dan saya kuliah di Gunadarma jurusan Teknik Informatika kampus depok :)
Kali ini saya akan membahas tentang masalah sosial, masalah sosial ini mungkin terjadi di sekitar kita, secara umum masalah sosial adalah suatu kondisi dalam kehidupan sosial yg dinyatakan berpotensi mengancam nilai-nilai norma dalam masyarakat sehingga berdampak merusak keseimbangan kehidupan bermasyarakat, adapun menurut Soejono Soekanto masalah sosial adalah suatu ketidak sesuaian antara unsur-unsur kebudayaan atau masyarakat yang membahayakan kehidupan kelompok sosial, dan menurut saya masalah sosial adalah suatu penyimpangan nilai-nilai adat yang dinilai oleh suatu kelompok masyarakat tertentu dan mengancam keseimbangan kehidupan sosial bermasyarakat. Jadi yang menentukan suatu perilaku dinyatakan sebagai masalah sosial atau bukan adalah nilai norma-norma yang ada di masyarakat tersebut, setiap kelompok masyarakat memiliki penilaian yang berbeda-beda mengenai masalah sosial dikarenakan setiap kelompok masyarakat memiliki norma-norma adat yang berbeda, tetapi secara umum masalah sosial dapat dibagi menjadi 3 macam menurut Stark (1975) yaitu :
- Konflik dan kesenjangan, seperti : kemiskinan, kesenjangan, konflik antar kelompok, pelecehan seksual dan masalah lingkungan.
- Perilaku menyimpang, seperti : kecanduan obat terlarang, gangguan mental, kejahatan, kenakalan remaja dan kekerasan pergaulan.
- Perkembangan manusia, seperti : masalah keluarga, usia lanjut, kependudukan (seperti urbanisasi) dan kesehatan seksual.
jangan lupa kunjungi website Gunadarma untuk yang ingin mengetahui seperti apasih Universitas Gunadarma itu dengan klick Universitas Gunadarma
untuk melihat kalender akademik dan berita-berita seputar Gunadarma klick Disini
untuk mengunjungi website laboratorium Gunadarma klick i-Lab
website berita Gunadarma di UGNews
dan website untuk mahasiswa di studentsite
Komentar
Posting Komentar